







Multi Area Desentralisasi Pembangunan (MADEP) merupakan perusahaan swasta nasional yang berperan aktif memberikan layanan jasa konsultansi dan training. Senantiasa menunjukkan dedikasi yang tinggi dalam peningkatan kualitas sumberdaya manusia serta pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai sumbangan untuk meningkatkan daya saing bangsa menghadapi persaingan global.
MADEP didukung penuh oleh para staf ahli yang berasal dari berbagai disiplin ilmu dalam melaksanakan layanan jasa konsultansi dan training.
Sejak didirikan, MADEP telah mengerjakan berbagai proyek layanan jasa konsultansi dan training pada berbagai sektor baik di lembaga pemerintah maupun swasta di seluruh Indonesia baik yang dibiayai oleh Pemerintah Indonesia, lembaga swasta dan lembaga internasional seperti ADB, OECF, IBRD dan sebagainya.